Wangiwangi (Antara News) - Dua kubu massa pendukung pasangan calon bupati/wakil bupati Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang berkompetisi pada pemilihan kepala daerah serentak, Kamis menggelar konvoi kemenangan keliling Wangiwangi, ibukota Kabupaten Wakatobi.
Pantauan di Wangiwangi, Kamis massa pendukung pasangan Aruhawi Ruda/Imiati Daud yang menggunakan akronim `HATI`, sejak pukul 07.00 wita sudah mulai berkumpul di Posko pemenangan pasangan tersebut di Bente, Kelurahan Ponggo, Wangiwangi.
Setelah massa pendukung massa `HATI` tersebut berkumpul sekitar pukul 10.00 wita, arak-arakan dengan menggunakan kenderaan roda dua mamupn roda empat mulai bergerak meninggalkan Posko lalu berkeliling kota Wangiwangi.
Teriakan-teriakkan kemenangan `HATI` menjadi yel-yel massa yang berliling yang dikawal ketat petugas kemananan.
Sementara massa pasangan Haliana - Muhammad Syawal yang menggunakan akronim `HALAL`, mulai memadati posko pemenangan `HALAL` di Mandati Jalan Poros Liya sekitar pukul 08.00 wita.
Banyaknya massa yang berkumpul, menyebabkan arus lalu lintas di ruas jalan poros Liya tersebut macet.
Mengatasi kemacetan tersebut, petugas lalu lintas segera mengalihkan arus lalu lintas ke ruas jalan lain dan membolehkan kembali pengguna jalan melewati poros jalan Liya setelah massa bergerak melakukan konvoi keliling kota.
Petugas keamanan mengawal ketat arak-arakan kendaraan massa sehingga kubu kedua massa tidak saling berpapasan.
Sumber-sumber di Wangiwangi menyebutkan kedua psangan sama melakukan konvoi kemenangan karena mengklaim menang.
"Pasangan `HATI` mengklaim menang dengan perolehan suara sebesar 50,47 persen," kata Rusli salah seorang aktivis LSM di Wakatobi, Kamis.
Sementara kubu pasangan `HALAL` kata dia juga mengklaim menang dengan peroleh suara sebesar 50,80 persen, sedangkan pesaingnya, pasangan `HATI` hanya memperoleh 49,20 persen suara.
Pantauan di Wangiwangi, Kamis massa pendukung pasangan Aruhawi Ruda/Imiati Daud yang menggunakan akronim `HATI`, sejak pukul 07.00 wita sudah mulai berkumpul di Posko pemenangan pasangan tersebut di Bente, Kelurahan Ponggo, Wangiwangi.
Setelah massa pendukung massa `HATI` tersebut berkumpul sekitar pukul 10.00 wita, arak-arakan dengan menggunakan kenderaan roda dua mamupn roda empat mulai bergerak meninggalkan Posko lalu berkeliling kota Wangiwangi.
Teriakan-teriakkan kemenangan `HATI` menjadi yel-yel massa yang berliling yang dikawal ketat petugas kemananan.
Sementara massa pasangan Haliana - Muhammad Syawal yang menggunakan akronim `HALAL`, mulai memadati posko pemenangan `HALAL` di Mandati Jalan Poros Liya sekitar pukul 08.00 wita.
Banyaknya massa yang berkumpul, menyebabkan arus lalu lintas di ruas jalan poros Liya tersebut macet.
Mengatasi kemacetan tersebut, petugas lalu lintas segera mengalihkan arus lalu lintas ke ruas jalan lain dan membolehkan kembali pengguna jalan melewati poros jalan Liya setelah massa bergerak melakukan konvoi keliling kota.
Petugas keamanan mengawal ketat arak-arakan kendaraan massa sehingga kubu kedua massa tidak saling berpapasan.
Sumber-sumber di Wangiwangi menyebutkan kedua psangan sama melakukan konvoi kemenangan karena mengklaim menang.
"Pasangan `HATI` mengklaim menang dengan perolehan suara sebesar 50,47 persen," kata Rusli salah seorang aktivis LSM di Wakatobi, Kamis.
Sementara kubu pasangan `HALAL` kata dia juga mengklaim menang dengan peroleh suara sebesar 50,80 persen, sedangkan pesaingnya, pasangan `HATI` hanya memperoleh 49,20 persen suara.